Samsung Galaxy Ace 2 dan Galaxy Ace Duos Resmi Masuk Indonesia

Saturday, July 21, 2012
Setelah sebelumnya dikabarkan dijual di Singapura, dua seri handphone Samsung Galaxy Ace resmi dijual di Indonesia. Dua handphone tersebut adalah Samsung Galaxy Ace 2 dan Samsung Galaxy Ace Duos menyusul saudaranya Samsung Galaxy Beam (ponsel Samsung dengan proyektor pertama di Indonesia)
Dua handphone ini merupakan handphone yang ditujukan untuk kalangan menengah. Jika Samsung Galaxy Ace 2 untuk kalangan menengah atas, maka Samsung Galaxy Ace Duos datang bagi kalangan menengah ke bawah.
Samsung Galaxy Ace 2 dilengkapi dengan prosesor dual core 800 MHz. Handphone yang merupakan suksesor dari Samsung Galaxy Ace ini menggunakan sistem operasi Adroid Gingerbread 2.3 yang ditunjang dengan RAM sebesar 768 MB.
Pada bagian layar, handphone ini memiliki layar sentuh berukuran 3.8 inci dengan resolusi 480×800 piksel. Pada bagian belakang, terdapat kamera 5MP yang dilengkapi dengan LED flash. Pada bagian depan, terdapat kamera VGA yang bisa digunakan untuk video chatting atau video calling.
Mengenai harga, handphone yang mempunyai fasilitas penyimpanan memori internal sebesar 4GB ini dijual lebih mahal dibandingkan dengan pendahulunya. Anda bisa memperoleh handphone Samsung Galaxy Ace 2 ini bisa diperoleh dengan harga Rp.2.999.000.
Sementara itu Samsung Galaxy Ace Duos dibanderol jauh lebih murah. Handphone ini bisa dibeli dengan harga Rp.1.999.000. Di dalam handphone ini, Anda akan mendapati prosesor single core dengan kecepatan 832 MHz.
Handphone ini dilengkapi dengan sistem operasi Android Gingerbread 2.3 dengan kamera 5 MP pada bagian belakang. Untuk layar, handphone ini menawarkan layar berukuran 3.5 inci dengan resolusi 320 x 480 piksel.

No comments:

@Denis_AT. Powered by Blogger.